Belajar tidak harus didalam kelas. Santri TK Al Azhaar Tulungagung berkunjung ke kantor Koramil Tulungagung. Para bapak tentara menyambut kami dengan sangat baik. Beliau-beliau sangat senang dikunjungi anak-anak.
Di kantor koramil santri TK Al Azhaar diajak keliling ruangan kantor dan diberitahu kegunaan ruangan tersebut oleh bapak-bapak tentara. Kemudian anak – anak dikumpulkan diruangan depan koramil. Disitu bapak tentara mengajak anak-anak bergembira , menyanyi bersama , menyerukan yel-yel tentara dan memberikan semangat untuk mempunyai cita-cita sebagai tentara,
Selain memberikan ilmu kepada anak juga memberikan ilmu kepada para ustadzah bagaimana cara mendaftarkan putra – putranya untuk bisa menjadi tentara dengan cara yang benar dan jujur.
Bapak – bapak tentara menemani anak- anak sampai pukul 10.00 wib . Setelah selesai memberikan ilmu bapak tentara juga menemani anak- anak berbagi nasi kotak untuk warga sekitar kantor koramil. Bapak tentara dengan sabar menemani anak-anak membagikan nasi kotak . Warga yang diberi nasi sangat senang dan merasa kagum dengan kepedulian anak – anak dengan orang lain.
Kami tidak hanya disambut oleh bapak tentara tapi juga istri dari bapak tentara .
Ibu kepala koramil sangat senang kami kunjungi. Beliau suka dengan anak dan kagum dengan keikhlasan dari guru TK yang telah sabar mengajar dan mendidik anak – anak yang masih kecil dengan segala kelebihan dan kekurangannya.
Urul Winarrni, 18 Nofember 2020